Panduan Pemula di Black Moon: Level Tinggi Musuh Auto EZ!

2406

Black Moon mengajak kamu untuk menjelajahi dunia fantasi yang penuh misteri dan tantangan. Ikuti kisah yang mendalam dan tantang misteri yang menanti di setiap sudut dunia Black Moon. Rasakan keseruan tanpa henti dengan berbagai senjata yang dapat kamu pilih dan padukan dengan kombo keterampilan tanpa batas. Jadilah pahlawan yang sesungguhnya di medan perang, karena kamu memiliki semangat dan senjata legendaris di tangan.

 

Dalam Black Moon, kamu memiliki kebebasan untuk mengembangkan karakter kamu sesuai dengan gaya bermain kamu. Pilih senjata favorit kamu dan gunakan kombo keterampilan yang unik untuk menghancurkan musuh-musuh kamu. Apakah kamu lebih suka menjadi petarung jarak dekat yang mematikan atau penyihir yang mengendalikan sihir? Keputusan ada di tangan kamu, dan Black Moon memberimu semua alat yang kamu butuhkan untuk berhasil.

Panduan Pemula: Level Tinggi Musuh Auto EZ!

Selayaknya game RPG pada umumnya tentu level tinggi menjadi peranan penting dalam progres kamu menyelesaikan game.

Screenshot 20240129 154820

Dalam game Black Moon untuk menaikan level cukup mudah yaitu dengan upgrade senjata dan perlengkapan kamu agar BP (Battle Power) efeknya bisa menyelesaikan quest dengan cepat jadinya kamu bisa mengambil quest lebih banyak dan naik level dengan cepat.

Screenshot 20240129 154839

Screenshot 20240129 154914
Selain itu selesaikan juga misi harian untuk mendapatkan item-item yang kamu perlukan untuk upgrade senjata dan perlengkapan kamu.

Screenshot 20240129 155111

Senjata Terbaik! Musuh Jungkir Balik!

Senjata punya peranan penting di Black Moon jadi punya senjata terbaik akan mempermudah kamu untuk menghabisi musuh dan menyelesaikan quest dengan cepat.

Rekomendasi senjata yang saat ini cukup populer adalah Gabriel Wings Series.

Screenshot 20240129 154848Screenshot 20240129 154857Screenshot 20240129 163558

Screenshot 20240129 163611

Screenshot 20240129 165130

Screenshot 20240129 165142

Senjata yang terinspirasi dari sayap malaikat ini memang pantas menjadi rekomendasi, karena punya kekuatan yang luar bisa,  skill utama dari Gabriel Wings adalah memanggil busur dan menghujani musuh dengan panah cahaya keemasan. Senjata ini sangat kuat hingga bisa menghabisi banyak musuh dalam satu serangan.

Combo Manjur Bikin Musuh Auto Mundur!

Selain senjata, item lain yang bisa naikin Battle Power kamu adalah Equipment, kamu bisa bereksperimen mengkombinasikan berbagai macam equipment untuk menghasilkan  Battle Power Gear yang lebih tinggi.

Screenshot 20240129 170616

Screenshot 20240129 170629

Untuk bisa mendapatkan banyak equipment kamu harus menyelesaikan stage khusus untuk mendapatkan part-part armor, jadi pastikan kamu selesaikan itu semua agar karakter kamu semakin kuat.

Skill Mantap Bikin Musuh Kalap!

Kamu juga bisa atur skill-skill yang digunakan untuk melawan musuh. Ada banyak skill kuat yang bisa kamu unlock seiring bertambahnya level. Semakin banyak skill yang kamu punya semakin banyak konfigurasi skill yang bisa kamu coba agar sesuai dengan gaya bermain kamu.

Screenshot 20240129 172043 Screenshot 20240129 172030

Nah itu tadi guide, tips dan trik yang bisa kamu coba dan kamu ikuti untuk mempermudah kamu menaikan karakter Black Moon.